CENDOL MOUSSE
Cendol mousse merupakan mousse yang dikreasikan dengan gaya Indonesia. ternyata hasil kreasi ini enak juga lo.... Yuk, langsung kita coba nikmat dan segarnya cendol mousse ini!
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan Sirup:
250 gram gula merah sisir
250 ml air
2 lembar daun pandan, ikat simpul
2 sendok teh maizena, larutkan dengan 2 sendok teh air
Bahan:
3 kuning telur
40 gram gula pasir
200 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa
6 lembar gelatine, rendam, peras, di tim
50 gram tepung custard, campur dengan 120 ml susu cair dingin
250 ml krim kental, kocok mengembang
100 gram cendol
Bahan Hiasan:
100 gram cendol
Cara membuat:
- Sirup, rebus gula merah, air, dan daun pandan sambil diaduk hingga mendidih. Saring. Bagi menjadi dua bagian.Satu bagian, didihkan kembali. Tambahkan larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup. Satu bagian lagi biarkan cair. Sisihkan.
- Kocok kuning telur dan gula pasir hingga mengental. Angkat. Masukkan santan. Aduk sambil di tim sampai mengental.
- Tambahkan gelatin dan satu bagian sirup gula cair. Aduk rata. Sisihkan.
- Campur, custard, krim kocok, campuran kuning telur, dan cendol. Aduk perlahan. Masukkan kedalam plastik segitiga.
- Semprotkan kedalam gelas saji. Bekukan. Tuang 2 sendok makan sirup gula kental dan 2 sendok teh cendol untuk hiasan.
Untuk 4 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar